Blog tutorial animasi dan gambar digital (Plus free source files)

Saturday, March 26, 2016

Belajar Cara Menggambar Kartun 2d Atau Vektor Dengan Adobe Flash CS6

my chibi avatar



Ahem, bertepatan pada hari sabtu tanggal 26 bulan 03 tahun 2016 , akhirnya admin Tampuruang Flash yang males banget nulis yaitu saya membuat postingan terbaru mengenai tips dan trik mengambar dengan adobe flash cs6 (akhirnya sempet juga nulis postingan walaupun yang ngebaca mungkin nggak ada, wkwkwk), dimana trik-trik sederhana yang akan saya berikan ini berdasarkan pengalaman pribadi saya dalam menggambar menggunakan adobe flash.

Untuk kesempatan kali ini kita akan mencoba mengambar chibi avatar saya yang mana hasil akhirnya bisa sanak lihat pada gambar diatas. Dan untuk langkah  langkah menggambarnya dengan adobe flash akan saya jelaskan pada tulisan saya berikut ini, wokeH tanpa banyak bacot langsung aja ke TKP.

1. Buka adobe flash pilih actionscript 0.3, dan untuk ukuran dimensinya kita bikin aja SIZE 768 x576. rubah tampilannya menjadi classic.


 

2. Untuk mempermudah menggambar klik kanan pilih Grid >> show Grid




3. Pilih brush tool (B) dan atur tingkat kehalusan goresannya menjadi 75 atau sanak juga bisa mengatur kehalusan goresannya lebih halus lagi dengan cara memperbesar nilai dari smoothing-nya (maks 100) yang akan kita gunakan untuk menggambar bentuk dasarnya.






4. Selanjutnya gunakan brush tool dan bentuklah gambar seperti dibawah ini




5. Setelah Sanak selesai menggambarnya, maka langkah selanjutnya adalah pemberian warna pada gambar, dan untuk trik pemberian warnanya lakukan langkah berikut.

- tentukan bagian bagian dari gambar yang akan diberikan efek warnanya, dengan cara gunakan pencil tool (Y) dan atur warnanya menjadi warna merah (boleh juga dengan warna lain... namun usahakan gunakan warna yang berbeda dengan warna dasar dari gambar untuk memudahkan dalam pemberian warnanya).



- selanjutnya tinggal memberikan warna pada gambar


dan untuk warna matanya pilih stroke color dan pilih warna yang dilingkar kuning dibawah ini, atur posisi warnanya,  dan pastikan lock fill nya tidak aktif.



lock fill aktif

hasil warna pada saat lock fill aktif



6. Setelah semua langkah langkah pemberian warna dilakukan dengan benar sekarang hapus semua garis bantu warna tersebut, dan untuk memberi latarnya buka layer baru dan posisi kan dibawah layer gambar.


7. selanjutnya beri efek bayangan pada gambar dengan memilih filters yang terletak pada kanan bawah A.F. kemudian pilih add filter >> Drop sadhow.

8. dan untuk menyimpannya dalam format foto pilih File >> export >> export image, kemudian tentukan nama dan tempat foto yang akan disimpan dan atur hasil gambarnya sesuai keinginan >> export. 

9. selesai

hasil akhirnya
Bagi sanak yang masih kebingungan cara menggambarnya nih saya bagiin source file dari tutorial diatas sebagai bahan referensinya. wokeh tanpa banyak bacot langsung aja di download sanak.




Like Halaman Facebook Tampuruang Flash untuk mendapat update terbaru seputar animasi, gambar digital, dan hal - hal menarik lainnya. 
[ Silahkan Share Jika Bermanfaat]
*Jangan lupa ninggalin jejak*
⇓⇓⇓⇓⇓⇓⇓ 





















Share:

3 comments:

Translate

Halaman Facebook

Powered by Blogger.

Blog Archive

 

SUKA BLOG INI?? SEBAGAI BENTUK DUKUNGAN DAN APRESIASI PENGUNJUNG, SILAHKAN MAMPUSIN / MATIIN DULU ADBLOCK-NYA SELAMA MENGAKSES BLOG INI.

[ BUAT YANG SUDAH MATIIN ADBLOCK-NYA.... KALIAN LUAR BIASA!! ^^ ]

[ DAN BUAT YANG BELUM MATIIN ADBLOCKNYA ANE SUMPAHIN PANTATNYA BISULAN.... HAHAHA BECANDA XD ]

[]

[]

×
close